MENGENAL 7 JENIS PERJUDIAN YANG LEGAL DI JEPANG

623

Jepang adalah sebuah negara yang punya pandangan unik terhadap perjudian. Hingga saat ini, negara asal samurai itu masih melarang keberadaan kasino dan tidak ragu untuk memberi hukuman bagi orang yang melanggarnya.

Meskipun melarang keberadaan kasino, pada kenyataannya Jepang ternyata justru memperbolehkan dan mengizinkan sejumlah praktek perjudian. Sedikit kontradiktif memang, namun hal itu yang justru membuat dunia judi di Jepang menarik dan berbeda dari negara-negara lain.

Bicara soal praktek judi, ternyata tidak semua dilegalkan di Jepang. Secara garis besar hanya ada 7 jenis judi yang bisa dimainkan. Nah, buat kalian yang punya rencana pergi ke Jepang dan ingin berjudi di sana, ada baiknya mengetahui lebih dulu permainan yang bisa dimainkan. Berikut daftarnya:

  1. Keiba (Pacuan Kuda)

Salah satu olahraga yang paling laris untuk pasang taruhan di Jepang adalah pacuan kuda. Industri judi pacuan kuda di Jepang mampu menghasilkan perolehan sebesar 27 miliar USD pada 2019 lalu. Efek dari popularnya pacuan kuda di Jepang, sampai ada berbagai manga maupun anime yang mengangkat topik tersebut.

Bagi pejudi yang mencari suasana judi pacuan kuda yang serius, disarankan mencari yang berada di bawah naungan Asosiasi Balap Jepang (JRA). Tapi jika Anda hanya ingin melihat pacuan kuda yang sedikit lebih santai, bisa datangi salah satu dari 24 arena pacuan kuda yang dikelola pemerintah lokal. 

  1. Takaruji (Lotere)

Jepang baru mengijinkan lotere sekitar 10 tahun terakhir dan cara untuk memperoleh tiketnya pun cukup unik. Seseorang hanya bisa peroleh tiket lotere setelah peroleh kupon dari toko swalayan dan kupon tersebut ditukar dengan tiket lotere. 

Salah satu hal yang menarik dari lotere di Jepang adalah hadiahnya bebas pajak. Selain itu, identitas pemenang akan dirahasiakan, dengan hasil kemenangannya ditransfer langsung ke rekening. Hal ini dilakukan guna mencegah sang pemenang mendadak jadi pusat perhatian.

  1. Pachinko

Pachinko adalah permainan bola tangkas yang mirip mesin slot. Satu hal yang menarik dari permainan pachinko di Jepang adalah adanya larangan memberi uang tunai kepada pemenang. Biasanya kondisi ini disiasati dengan pemberian token yang bisa ditukar dengan uang di luar tempat permainan pachinko.

Selain uang, ada juga rumah judi pachinko yang menawarkan hadiah berupa barang elektronik seperti televisi, Playstation 5, bahkan iPhone terbaru. Sama seperti lotere, pachinko juga bebas pajak karena rumah judi yang dikenakan kewajiban tanggung pajak oleh pemerintah.

  1. Keirin (Balap Sepeda)

Usia judi balap sepeda di Jepang lebih tua dibanding dengan pacuan kuda dan diperkirakan sudah ada sejak berakhirnya Perang Dunia II. Keirin adalah lomba balap sepeda yang diciptakan di Jepang, dengan sekelompok pembalap sepeda berebut mencapai garis finish setelah melakukan beberapa putaran dalam velodrome. 

Walau Keirin dirancang khusus untuk perjudian, kini Keirin telah diangap sebagai cabang olahraga resmi setelah diperlombakan dalam Olimpiade tahun 2000 di Sydney, Australia.

  1. Kyotei (Balapan Speedboat)

Pertama kali dikenalkan oleh Amerika Serikat, kini Kyotei telah resmi jadi bagian dari industri judi di Jepang sejak tahun 1952. Lombanya sendiri cukup sederhana. Ada enam speedboat mengitari dua pelampung yang berjarak sekitar 300m dan pejudi cukup memilih pemenangnya. Uniknya Kyotei adalah pembalap wanita dan pria tidak dibedakan. 

Kini telah terdapat sekitar 20 venue Kyotei diseluruh Jepang, termasuk Edogawa di Tokyo. Popularitas dari Kyotei telah merambah sampai ke Korea Selatan.

  1. Toto J-League (Taruhan Sepak Bola Liga Jepang)

Pasang taruhan dalam pertandingan sepak bola profesional Jepang menggunakan sistem yang dikenal sebagai Toto. Seperti lotere, pasang taruhan hanya bisa dilakukan di loket yang telah ditentukan. Pemerintah Jepang akhirnya pada 2017 mengijinkan pasang taruhan untuk pertandingan Liga Jepang melalui sebuah aplikasi khusus. 

Keuntungan dari sistem Toto adalah mereka yang ingin pasang taruhan tidak perlu tahu banyak tentang tim yang bertanding. Walau informasi atas peluang tim mana yang lebih unggul diumumkan, ada pejudi yang mengaku bahwa pasang taruhan secara acak tak jarang membuahkan kemenangan.

  1. Auto Race (Balapan Motor)

Hampir serupa dengan Keirin, hanya bedanya balapannya menggunakan sepeda motor khusus dengan mesin berkapasitas 600 cc dan tanpa rem. Delapan pembalap mengitari velodrome sepanjang 500 meter sebanyak enam lap. Sebuah perlombaan biasanya berlangsung selama 3 sampai 5 hari.

Terdapat lima trek resmi untuk lomba Auto Race di seluruh Jepang. Bagi yang ingin pasang taruhan, bisa dilakukan di venue balapnya langsung atau loket yang dikhususkan untuk Auto Race.