APAKAH KURSUS POKER DI SITUS PELATIHAN BERMANFAAT?

217

Ketika popularitas poker meledak pada awal pergantian milenium, sebagian besar pemain yang tergoda untuk memainkannya belajar secara otodidak atau terpaksa membaca sebuah buku.

Kondisi Ini menyebabkan sebuah kebutuhan tak terduga bagi mereka yang ingin memperbaiki cara bermain, namun bingung mencari sumber terbaik untuk meningkatkan ilmunya. 

Dampaknya sendiri bisa terlihat dalam turnamen sepanjang 2003 hingga 2011, yang hanya dimenangkan oleh pemain-pemain lama. Akibat semakin jarangnya nama baru yang menjadi juara turnamen, popularitas poker sempat merosot.

Tak mau hal itu terus berlanjut, sejumlah juara kompetisi poker coba memanfaatkan perkembangan teknologi online dan membuat situs pelatihan poker. 

Dengan banyaknya situs pelatihan poker serta video tutorial di YouTube, kini telah terlihat adanya peningkatan kualitas pemain poker.  Bila dahulu seorang pemain poker hanya memahami konsep dasar poker, kini mereka juga sudah mulai tahu cara-cara menggertak.

Dengan begitu, bisa dikatakan bahwa berlatih pada sebuah situs pelatihan poker terpercaya terbukti dapat meningkatkan kemampuan bermain poker Anda. Namun, tidak semuanya bisa terbukti.

Hanya jika Anda bertekad untuk benar-benar memahami konsep-konsep dasar yang ditawarkan situs pelatihan dan menerapkannya dalam cara bermain, Anda baru bisa melihat hasil dari ilmu yang telah diperoleh.

Sehingga, jika Anda bertanya ‘apakah mengikuti sejumlah situs pelatihan poker akan menjadikan Anda pemain yang hebat?’, jawabannya adalah belum tentu. Tapi jika Anda tanya ‘apakah saya akan tampak seperti sebuah pemain pemula tanpa ilmu dari situs pelatihan poker?’, jawabannya sudah pasti.

Salah satu hal yang memastikan para pemain poker terhebat mampu mempertahankan posisi mereka di atas adalah karena ketekunan mereka untuk selalu perbaiki cara bermainnya dan perluas pengetahuannya. 

Hal ini mereka lakukan dengan terlibat dalam komunitas pemain poker dan sering berbagai ilmu. Tak jarang para pemain poker unggul tersebut terlibat dalam situs pelatihan poker dan membuka sesi tanya-jawab dimana pemula bisa menanyakan langsung ke sumbernya, guna memperbaiki teknik bermainnya. 

Kini Anda bisa melihat beberapa pemain top poker pertunjukkan keahlian mereka secara langsung di sejumlah situs streaming video seperti Twitch, YouTube, maupun Facebook Gaming. Tak jarang para pemain top ini membuka sesi tanya jawab dengan penonton setelah bermain untuk membahas strategi yang mereka terapkan.

Ini adalah salah satu cara terbaru yang bisa Anda manfaatkan jika merasa membayar iuran registrasi sebuah situs pelatihan poker terlalu mahal, tapi tetap ingin belajar.

Ada pepatah yang menyatakan bahwa praktek adalah salah satu cara tebaik untuk belajar, tapi jika Anda tidak memiliki lingkaran teman yang gemar bermain poker, solusi berikut yang terbaik adalah berlatih pada sebuah situs pelatihan. 

Ada situs pelatihan yang menawarkan sesi bermain langsung melawan seorang pelatih, yang bisa menasihati Anda atas langkah-langkah terbaik untuk bisa perbaiki cara bermain Anda.

Jika Anda merasa bahwa biaya registrasi bergabung situs pelatihan di luar budjet,coba anggap itu sebagai sebuah investasi jangka panjang, yang walau tidak akan tampak pada awalnya, akan perlahan terlihat dengan meningkatnya kemampuan bermain Anda. 

Banyak yang berpendapat bahwa poker adalah permainan yang mengandalkan keberuntungan, tapi jika Anda mendalami permainannya, akan terlihat bahwa poker juga membutuhkan sedikit keahlian jika ingin mengungguli lawan main. 

Betul bahwa seorang pemain tidak bisa menentukan kartu apa yang akan mereka peroleh dari dealer, dan semua itu tergantung keberuntungan pemain. Tapi seorang pemain berbakat dapat memenangkan sebuah permainan hanya dengan pair 2, jika dia pintar dalam menerapkan strategi yang tepat. Untuk seorang pemain poker untuk mencapai level tersebut, tentu harus melalui pelatihan yang cukup lama.